Ya, HP Huawei Honor 3C menjadi seri ponsel yang diburu oleh para pecinta gadget berbasis Android. HP Huawei ini dikhususkan untuk kelas menengah ke bawah dalam target pemasarannya. Seperti apa spesifikasi HP Huawei Honor 3C ini, berikut ulasannya.
Spesifikasi dan Harga HP Huawei Honor 3C
Spesifikasi dan Harga HP Huawei Honor 3C |
Beralih ke sektor dapur pacunya, Huawei Honor 3C membawa spesifikasi cukup gahar dikelasnya dan terbilang mumpuni yaitu dipersenjatai Processor Quad Core 1.3 GHz berteknologi Mediatek MT6582 serta kartu grafis kualitas tinggi Mali 400MP2. Sementara untuk sistem operasinya sudah berjalan pada OS Android Jelly Bean versi 4.2. Untuk kapasitas RAM sebesar 2 GB.
Kamera yang diusung Huawei Honor 3C memiliki resolusi tinggi 8 MP yang bisa menghasilkan tingkat kerapatan 3264 x 2448 piksel. Selain itu kamera HP ini sudah dilengkapi dengan fitur pendukungnya seperti autofocus, LED Flash, fitur touch focus, geo tagging, face detection serta bisa juga menghasilkan video berkualitas tinggi 1080p pada 30 frame per second. Kamera bagian depan Huawei Honor 3C juga beresolusi 2 MP, sehingga anda bisa berfoto selfie dengan hasil bidikan yang bagus. Kamera depannya juga bisa untuk melakukan video call.
Untuk memori internal HP ini sebesar 8 GB dan masih bisa ditambah kapasitasnya dengan kartu micro SD hingga 32 GB.
Tak hanya itu, HP ini juga memberikan kemudahan anda dalam berinternet kerena HP Huawei Honor 3C mendukung jaringan 2G dan 3G dengan teknologi HSDPA dan HSUPA pada jaringan 3G. Ponsel ini juga dilengkapi fitur Wi-Fi yang terdiri dari tiga tipe yakni Wi-Fi Direct, DLNA dan Wi-Fi hotspot yang bisa menjamin fleksibilitas anda dalam ber internet selama masih ada jaringan Wi-Fi. Sedangkan untuk transfer data, Huawei Honor 3C dibekali Bluetooth v4.0 dan USB berbentuk micro USB v2.0. Selain itu, Huawei Honor 3C berfitur Dual SIM dengan didukung baterai berkapasitas 2300 mAh.
HP Huawei Honor 3C |
Spesifikasi HP Huawei Honor 3C
- Sistem Operasi : Android OS, v4.2.2 Jelly Bean
- Prosesor : Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7
- Memori Internal : 8 GB
- RAM : 2 GB
- Kamera Belakang : 8 MP
- Kamera Depan : 5 MP
- Layar : 5.0 inchi 720 x 1280 pixels
- Ukuran/Berat : 139.5 x 71.4 x 9.2 mm/140 g
- Konektivitas : Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot, Bluetooth v4.0, microUSB v2.0
- Radio : Yes, FM Radio
Harga HP Huawei Honor 3C
- Harga Baru: Rp 2.199.000,-
- Harga Bekas: -
Itulah ulasan yang bisa kami sampaikan mengenai spesifikasi dan harga HP Huawei Honor 3C. Semoga bisa bermanfaat bagi anda. Tunggu selalu informasi HP Terbaru Huawei lainnya di Harga HP Jos.